Pecahnya Cekoslovakia

Pecahnya Cekoslovakia menjadi Republik Ceko dan Slovakia

 Pecahnya Cekoslovakia

Pecahnya Cekoslovakia
Cekoslovakia

Dalam hukum Internasional dikenal ada istilah disolution atau pemisahan. Negara yang tadinya satu, terpecah atau memisahkan diri menjadi dua atau lebih, seperti Cekoslovakia di Eropa Tengah, beribu kota Praha

Latar belakang 

Cekoslovakia mengalami disolution atau perpecahan menjadi dua negara yaitu Republik Ceko dan Republik Slovakia. Pada saat Perang Dunia 1, Cekoslovakia dijadikan sebagai tempat produksi senjata api oleh pihak partai komunis. Kemudian pada masa Perang Dunia II, Jerman menjadikan negara itu bersama Polandia sebagai boneka, untuk memproduksi senjata menghadapi Rusia. 

Namun setelah Perang Dunia II usai, Cekoslovakia memperoleh kebebasan, tetapi tetap di bawah kontrol pemerintah Uni Soviet, selama Perang Dingin berlangsung.

Republik Cekoslovakia mengalami perpecahan yang disebabkan oleh terjadinya pertikaian di parlemen antara kelompok yang menghendaki desentralisasi dan kelompok yang menentangnya. Karena perbedaan keinginan itu, akhirnya disepakati bahwa negara itu dipecah menjadi dua bagian. 

Pembubaran Cekoslovakia

Pada tahun 1992 diadakan negosiasi antara Vladimir Mecia dari Slowakia dengan Vaclav Klaus dari Ceko. Negosiasi untuk mempersatukan keutuhan Cekoslovakia, tapi ternyata tidak berhasil. Karena negosiasi mengalami kebuntuan, akhirnya Mahkamah Konstitusi Federasi mengesahkan pembubaran Cekoslovakia. Dengan Undang-Undang Nomor 524 tanggal 25 November 1992, Cekoslovakia dipecah menjadi dua yakni Republik Ceko, dan Republik Slowakia, yang mulai berlaku sejak 1 Januari 1993.


(dari berbagai sumber)





LihatTutupKomentar