LATIHAN 3 SOAL PROFESIONAL PPG SEJARAH 2022

LATIHAN SOAL PROFESIONAL PPG SEJARAH INDONESIA 2022

 SOAL PROFESIONAL

1.    Tujuan periodisasi dalam sejarah yang paling berkaitan dengan sejarah sebagai ilmu adalah ...

A.   Mengkritisi kompleksitas peristiwa.

B.   Memudahkan klasifikasi peristiwa.

C.   Mengembangkan pendekatan diakronis

D.   Mengidentifikasi latarbelakang peristiwa .

E.   Memenuhi persyaratan heuristik 

Jawaban : B

Pembahasan : Menyerdehanakan kompleksitas peristiwa, mengembangkan pendekatan diakronis, mengidentifikasi latar belakang peristiwa bukan bagian dari sturktur penu- lisan sejarah sebagai ilmu melainkan sifat praktis penggunaan periodisasi atau pemba- bakan, sedangkan periodisasi bukan syarat dalam kegiatan heuristik.

 

2.    Sejarah adalah ilmu yang bertugas menyelidiki perubahan-perubahan, kejadian-kejadi- an, dan peristiwa yang merupakan realitas dari masa lalu. Pernyataan tersebut merupa- kan pengertian sejarah menurut ...

A.   R.G. Collingwood

B.    Kuntowijoyo

C.    Sartono Kartodirdjo

D.   R. Moh. Ali

E.    Ibnu Khaldun

 

Jawaban : D

Pembahasan : Sejarah adalah ilmu yang bertugas menyelidiki perubahan-perubahan, kejadian-kejadian, dan peristiwa yang merupakan realitas dari masa lalu, merupakan pengertian sejarah menurut R. Moh. Ali.

 

3.    Corak kehidupan ekonomi manusia purba di Indonesia yang memiliki tingkat ketergantungan kepada alam paling tinggi dapat ditemukan pada kehidupan ekonomi tahap ...

A.   Berburu dan meramu tingkat awal

B.    Berburu dan meramu tingkat lanjut

C.    Bercocok tanam pola ladang

D.   Bercocok tanam pola basah

E.    Industri rumah tangga


Jawaban : A

Pembahasan : Berburu dan meramu tingkat awal memiliki ciri masih minimnya ke- mampuan manusia memanfaatkan teknologi dalam memenuhi kebutuhan ekonominya. Kemampuan untuk mengolah alam untuk kepentingan kehidupannya masih sangat ter- batas, sementara pada periode B,C,D dan E menunjukan tanda semakin meningkatnya pemanfaatan teknologi untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.

 

4.      Jalur migrasi nenek moyang Bangsa Indonesia yang benar ditunjukkan oleh pernyataan berikut,

A.      Jalur barat dari Yunan melalui selat Malaka masuk ke Sumatra masuk ke Jawa dengan artefak kapak lonjong .

B.      Jalur timur dari Yunan melalui Formosa (Taiwan) masuk ke Filipina kemudian ke Sulawesi kemudian masuk ke Irian dengan artefak berupa kapak persegi

C.      Jalur barat dari Yunan melalui selat Malaka masuk ke Sumatra masuk ke Jawa dengan artefak kapak persegi.

D.      Jalur timur dari Yunan melalui Formosa (Taiwan) masuk ke Filipina kemudian ke Sulawesi kemudian masuk ke Irian dengan artefak berupa  nekara.

E.      Jalur barat dari Yunan melalui selat Malaka masuk ke Sumatra masuk ke Jawa dengan artefak kapak bahu.


Jawaban : C

Pembahasan : Salah satu teori mengatakan bahwa jalur barat dari Yunan melalui selat Malaka masuk ke Sumatra masuk ke Jawa dengan artefak kapak persegi. Sementara jalur timur dari Yunan melalui Formosa (Taiwan) masuk ke Filipina kemudian ke Sulawesi kemudian masuk ke Irian dengan artefak berupa kapak lonjong.

 

5.      Salah satu hasil budaya masyarakat pra aksara Indonesia adalah sarkopagus dengan ciri utamanya adalah ...

A.   Terbuat dari tembaga.

B.   Berbentuk tugu.

C.   Bermanfaat untuk meja persembahan.

D.   Fungsinya untuk kuburan.

E.    Ditemukan di daerah pantai.

 

Jawaban : D

Pembahasan : Sarkofagus adalah salah satu peninggalan jaman megalithikum yang berfungsi sebagai keranda dari batu besar berbentuk lesung atau palung dengan tutup di atasnya. Fungsi sarkofagus pada jamannya adalah sebagai kubur batu.

 

6.      Salah satu tahap dalam penelitian sejarah yang bermaksud menguji keabsahan sumber sejarah disebut ...

A.   Periodisasi

B.   Interpretasi

C.   Heuristik

D.   Historiografi

E.    Verifikasi


 Jawaban : E

Pembahasan : Tahapan penelitian sejarah yang bermaksud menguji keabsahan sumber sejarah adalah verifikasi. Verifikasi atau kritik sumber meliputi kritik intern dan kritik ekstern

 

7.      Benda yang berasal tradisi pra aksara yang masih digunakan hingga sekarang adalah…

A.   Batu penggilingan beserta landasannya.

B.   Nekara

C.   Dolmen

D.   Punden berundak

E.    Sarkopagus

 

Jawaban : A

Pembahasan : Pipisan adalah batu-batu Penggiling beserta landasannya. Bila diband- ingkan dengan zaman sekarang, barangkali pipisan ini serupa dengan ulekan karena sama-sama digunakan untuk menghancurkan biji-bijian. Hanya saja bentuk pipisan ini datar dan halus.

 

8.      Kekuatan pertimbangan dari teori Brahmana terkait masuknya pengaruh India ke Indonesia adalah bahwa kaum Brahmana ...

A.   Memiliki keleluasaan untuk pergi mengarungi samudra.

B.   Menguasai penggunaan teknologi kemaritiman.

C.   Menguasai bahasa sansekerta dan agama Hindu.

D.   Menguasai kekayaan untuk dana perjalanan antar wilayah.

E.    Memiliki kekuasaan politik dan milier dalam pemerintahan


Jawaban : C

Pembahasan : Menurut teori Waisya yang dikemukakan oleh N.J. Krom, agama Hindu dibawa ke Indonesia oleh kaum Waisya atau pedagang

 

9.      Peninggalan-peninggalan budaya Nusantara yang dipengaruhi oleh tradisi India adalah ...

A.   Punden Berundak, Candi,dan agama Buddha.

B.   Agama Buddha, bahasa Melayu dan tulisan Palawa.

C.   Agama Hindu, bahasa sangsekerta, dan kakawin Bharatayudha.

D.   Candi, bahasa Melayu, dan hikayat Hang Tuah.

E.    Candrasa, tahun Saka, dan Cerita Panji.


Jawaban : C

Pembahasan : Peninggalan dari budaya India di Indonesia antara lain Agama Hindu dan Buddha,candi, tulisan palawa, bahsa sangsekerta, kakawin mahabarata, dan sistem tahun saka.

 

10.  Perdagangan di Kerajaan Sriwijaya mengalami kemajuan yang pesat terutama karena ...

A.   Mundurnya peranan pelabuhan Malaka

B.   Ramainya perdagangan di selat Malaka

C.   Letaknya strategis antara India dengan Cina

D.   Daerah kekuasaannya sangat luas

E.    Menjadi pusat penghasil pala


Jawaban : C

Pembahasan: Kerajaan Sriwijaya memiliki kekuatan armada laut yang disegani di selat Malaka pada masa kejayaannya.Penguasaan daerah tepi dan selat Malaka memberikan keuntungan besar dari sisi perniagaan regional maupun internasional.Letak yang stra- tegis di tepian selat Malaka merupakan faktor utama penunjang kejayaan perniagaan Sriwijaya.

 

11.  Perang suadara seringkali menghancurkan suatu kekuasaan. Sebagaimana terjadi pada keruntuhan kerajaan Hindu-Budha berikut ini,

A.      Kutai          

B.       Tarumanagara

C.       Majapahit   

D.      Bali

E.       Pajajaran

 

Jawaban : C

Pembahasan : Tidak ditemukan bukti bahwa di Kerajaan Kutai, Tarumanagara, Bali maupun Pajajaran terjadi perang saudara yang menyebabkan keruntuhan kerajaan. Fak- ta yang sampai kepada kita adalah perang saudara di kerajaan Majapahityang dikenal dengan Perang Paregreg, yang berarti perang bertahap, perang setahap demi setahap. Perang ini melibatkan keluarga dekat antara putra dari selir bernama Bhre Wirabhumi dengan menantu raja, Wikramawardhana. Dampak perang yang berlarut- larut adalah melemahnya pemerintahan dan banyak daerah melepaskan diri dari Majapahi, dan ak- hirnya disintregasi maka secaraperlahan Majapahit runtuh.

 

12.  Salah satu bukti adanya akulturasi budaya pada jaman Hindu dan Buddha dengan masa sesudahnya adalah ...

A.   Pola punden berundak candi Borobudur.

B.   Nama raja Aswawarman dari Kutai.

C.   Arsitek unik menara masjid Kudus

D.   Sistem pemerintahan kesultanan

E.    Arsitektur candi Singosari di masjid Ampel

 

Jawaban : C

Pembahasan : Mesjid Kudus merupakan perwujudan bangunan hasil akulturasi antara dua kebudayaan Hindu-Jawa dengan Islam.Budaya Hindu-Jawa sendiri tercermindari bangunan yang mirip candi.Sedangkan budaya Islam tercermin dari penggunaannya un- tuk adzan.Cerminan akulturasi dari masjid ini juga tercermin dari corak bagian gapura dan juga pada bagian dalam masjid yang memiliki sepasang gapura kuno yang disebut dengan “Lawang Kembar”.Akulturasi sendiri merupakan percampuran dua budaya atau lebih yang tidak menghapus budaya aslinya.

 

13.  Bangunan ini sangat terkenal sebagai salah satu destinasi wisata dunia yang merupakan peninggalan kerajaan Mataram Kunodan termasuk Situs Warisan Dunia UNESCO, terletak 17 km timur laut kota Yogyakarta. Bangunan dimaksud adalah candi ...

A.      Borobudur 

B.       Penataran

C.       Cangkuang

D.      Jago

E.       Prambanan

 

Jawaban : E

Pembahasan : Prembanan adalah candi Hindu terbesar di Indonesia, sekaligus salah satu candi terindah di Asia Tenggara. Arsitektur bangunan ini berbentuk tinggi dan ramping sesuai dengan arsitektur Hindu pada umumnya dengan candi Siwa sebagai candi utama memiliki ketinggian mencapai 47 meter menjulang di tengah kompleks gugusan can- di-candi yang lebih kecil.

 

 

14.  Kekuatan dari pendapat yang dikemukakan oleh Hamka terkait masuk dan berkemban- gnya agama Islam di Nusantara sehingga diterima oleh beberapa ahli adalah mempo- sisikan ...

A.   Gujarat sebagai pusat peradaban Islam yang disegani olehwilayah Timur.

B.   Cina sebagai peradaban yang memiliki keterbukaan kepada Islam.

C.   Menempatkan Mekah yang menjadi kota pelabuhan besar di abad ke-7.

D.   Persia sebagai Negara yang memuliakan peradaban Islam.

E.    Menempatkan Konstantinopel sebagai ibu kota Romawi Timur.

 

Jawaban : C

Pembahasan : Mengatakan bahwa proses masuknya Islam ke Indonesia adalah langsung dari Mekah atau Arab sekitar abad pertama Hijriah. Tokoh yang menperkenalkan teori ini adalah Haji Abdul Karim Amrullah atau HAMKA

 

15.  Pernyataan benar yang mengambarkan hasil kebudayaan dengan daerah temuannya adalah ...

A.   Bustanus Salatin merupakan peninnggalan sejarah dari Aceh.

B.   Kitab sastra gending merupakan karya sastra adiluhung dari Makasar

C.   Mesjid Tumpang Lima yang bersejarah berasal dari kerajaan Demak

D.   Mesjid atap tumpang menunjukkan bentuk akulturasi budaya di Banten

E.    Lombo adalah kapal khas dari kerajaan Islam Tidore Maluku

 

Jawaban : A

Pembahasan : Bustanus Salatin merupakan peninnggalan sejarah dari Aceh, kitab

sastra gending merupakan karya sastra adiluhung dari kerajaan Mataram, mesjid atap Tumpang Lima berasal dari kerajaan Banten, sedangkan mesjid atap tumpang menun- jukkan bentuk akulturasi budaya dari kerajaan Demak, dan lombo adalah kapal khas dari Sulawesi selatan.

 

16.  Pernyataan benar yang menggambarkan perkembangan politik pada masa kerajaan-ker- ajaan Islam di Nusantara adalah ...

A.   Penyerangan terhadap Batavia dilakukan sebanyak dua kali pada masa pemerintahan Sultan Aamngkurat I dari Mataram

B.   Politik adu domba Belanda memporak porandakan hubungan antara kerajaan Gowa dengan Makasar.

C.   Serangan kerajaan Demak ke Malaka untuk mengusir Portugis dipimpin Raden Patah.

D.   Samudra Pasai pada masa Sultan Malik as-Shalihberhasil menjalin diplomasi dengan kekaisaran Cina

E.    Untuk mencapai kebesaran Kerajaan Aceh, Sultan Iskandar Tani meneruskan perjuangan dengan menyerang Portugis dan Kerajaan Johor di Semenanjung Malaya

 

Jawaban : D

Pembahasan : Penyerangan terhadap Batavia dilakukan sebanyak dua kali pada masa pemerintahan Sultan Agung dari Mataram, Politik adu domba Belanda memporak po- randakan hubungan antara kerajaan Makasar dengan Bone, serangan kerajaan Demak ke Malaka untuk mengusir Portugis dipimpin Adipati Unus, samudra Pasai pada masa Sultan Malik as-Shalih berhasil menjalin diplomasi dengan kekaisaran Cina, dan Kera- jaan Aceh pada masa Sultan Iskandar Muda menyerang Portugis dan Kerajaan Johor di Semenanjung Malaya bukan IskandarTani.

 

17.  Kerajaan Ternate tumbuh menjadi kekuatan yang diperhitungkan dalam perniagaan internasional pada jamannya. Adapun keunggulan geostrategis dari kerajaan tersebut adalah

A.   Letaknya diantara kerajaan Samudra Pasai dengan Demak.

B.   Tanahnya subur untuk penanaman jenis rempah seperti pala.

C.   Memiliki keindahan pemandangan bawah laut yang menakjubkan.

D.   Penduduknya ramah dan terbuka kepada para pendatang dari Eropa.

E.    Memiliki armada laut yang tangguh mampu berlayar hingga laut Tengah.

 

Jawaban : C

Pembahasan : Ternate terkenal sebagai pulau rempah yang sangat dibutuhkan pada jaman itu bahkan rempah saat itu dikatakan emas hitam. Rempah yang tumbuh di Ter- nata adalah pala dan cengkeh. Pemandangan bawah lautnya indah tetapi belum menjadi kepedulian pada saat itu. Keramahan penduduknya kurang berkaitan langsung dengan dimensi geostrategic.

 

18.  Bukti-bukti peninggalan kerajaan-kerajaan Islam di Nusantara yang masih ada sampai sekarang adalah ...

A.   Cerita Hikayat dari kerajaan Makasar

B.   Mesjid Agung Atap Tumpang dari Demak

C.   Makam Sultan Malik Al Shaleh di Banten

D.   Kapal Pinisi dari Aceh

E.    Kapal Lombo dari kerajaan Banjarmasin

 

Jawaban : B

Pembahasan : Cerita Hikayat dari kerajaan Samudra Pasai, Mesjid Agung Atap Tump- ang dari Demak, makam Sultan Malik Al Shaleh tidak berada di Banten, demikian juga kapal Pinisi dan Lombo berasal dari Sulawesi Selatan

 

19.  Perhatikan fakta- fakta sejarah berikut!

1.    Adanya semangat penaklukan (reconquista).

2.    Jatuhnya Kontantinople, ibu kota Imperium ke tangan Dinasti Usmani Turki.

3.    Keinginan mengetahui lebih jauh mengenai rahasia alam semesta, keadaan geografi, dan bangsa-bangsa yang tinggal di belahan bumi lain.

4.    Kepentingan untuk mendapatkan rempah-rempah.

5.    Kisah Marcopolo (1254-1324), dalam buku Book of Various Experience.

6.    Adanya teori Copernicus dan Galileo Galilei bahwa bumi bulat

 

Faktor perkembangan ilmu pengetahuan yang mendorong kedatangan bangsa-bangsa Eropa ke Indonesia di tunjukan pada pilihan berikut.

A. 1, 3, dan 4 

B. 2, 4, dan 6

C. 3,5, dan 6   

D. 4, 5, dan 6

E. 5, 6 dan 1

 

Jawaban : C

Pembahasan : Adanya semangat penaklukan (reconquista), jatuhnya Konstantinople, ibu kota Imperium ke tangan Dinasti Usmani Turki merupakan aspek latar belakang di bidang politik, sedangkan keinginan mengetahui lebih jauh mengenai rahasia alam se- mesta, keadaan geografi, dan bangsa-bangsa yang tinggal di belahan bumi, kisah Mar- copolo (1254-1324), dalam buku Book of Various Experience, serta teori Copernicus dan Galileo Galilei bahwa bumi bulat faktor pendukung latarbelakang perkembangan ilmu pengetahuan, sedangkan kepentingan untuk mendapatkan rempah-rempah

 

20.  Jika dibandingkan Kerajaan Spanyol dan Portugis, Belanda lebih akhir datang ke Indo- nesia. Kondisi langsung yang menyebabkan kedatangan Belanda datang ke Indonesia berkaitan dengan Spanyol dan Portugis adalah ...

A.   Penandatanganan kesepakatan Thordesillas yang membagi pelayaran samudera menjadi dua.

B.   Penandatanganan kesepakatan Saragosa yang menjadi landasan perjanjian antara Spanyol dan Portugal

C.   Pemberlakuan pelarangan terhadap para pedagang Belanda membeli rempah-rempah di Pelabuhan Lisabon Portugal

D.   Pemberlakuanlarangan terhadap para pedagang Belanda membeli rempah-rempah di Pelabuhan Cartagena Spanyol.

E.    Terbentuknya koalisi kerajaan Spanyol dengan Portugis melalui perkawinan anggota keluarga kerajaan

 

Jawaban : C

Pembahasan : Pernyataan A,B maupun E adalah penyebab tidak langsung, sedangkan pernyataan bagian D tidak pernah ada, jadi memang pemberlakuan pelarangan terhadap para pedagang Belanda membeli rempah-rempah di Pelabuhan Lisabon Portugal penye- bab langsungnya.

 

 

21.  Hak VOC yang paling besar berkontribusi terhadap kebangkrutannya adalah terkait den- gan kewenangan berikut ini:

A.   Monopoli perdagangan di Afrika sampai Amerika Selatan.

B.   Merekrut dan memiliki tentara sendiri,

C.   Mencetak dan mengedarkan mata uang sendiri.

D.   Hak mengikat perjanjian dengan penguasa pribumi.

E.    Memiliki kantor dan sistem perdagangan sendiri.

 

Jawaban : C

Pembahasan : Korupsi adalah penyebab keruntuhan VOC.Dari sekian pilihan di ber- ikan yang paling berkontribusi terhadap merajalelanya korupsi adalah terkait aspek pendapatan yang dinilai dengan uang.

 

22.  Upaya diplomasi kerajaan Aceh Darussalam untuk mempertahankan diri dari ancaman Portugis antara lain:

A.   Menjalin hubungan baik dengan kekaisaran Cina

B.   Memperoleh bantuan berupa kapal, prajurit, dan makanan dari beberapa pedagang muslim di Jawa.

C.   Kapal-kapal dagang Aceh dilengkapi dengan persenjataan yang cukup baik dan prajurit yang tangguh,

D.   Meningkatkan kerja sama dengan Kerajaan Demak dan Makassar.

E.    Menandatangani pembelian senjata yang lebih moderen dari Turki.

 

Jawaban : D

Pembahasan : Tidak pernah tercatat adanya hubungan diplomasi Aceh dengan kekaisa- ran Cina dalam rangka melawan Portugis, demikian juga tidak ada penandatangan pem- belian senjata dengan Turki.memeperoleh bantuan adalah akibat upaya diplomasi, se- dangkan pilihan C lebih terkait dalam bidang ekonomi. Jadi kerjasama dengan Demak dan Makasar lah jawaban yang paling tepat.

 

23.  Tindakan pemerintah Belanda untuk meruntuhkan kewibawaan tradisional penguasa pribumi adalah ...

A.   Mengirimkan mereka ke sekolah-sekolah moderen sekuler.

B.   Menjadikan mereka sebagai pegawai pemerintah.

C.   Mengangkat mereka menjadi tentara KNIL.

D.   Menjadikan mereka pegawai perusahaan perkebunan swasta.

E.    Mengisolasi para penguasa pribumi dari rakyatnya.

 

Jawaban : B

Pembahasan : Pilihan pernyataan A, C dan D adalah tindakan pemerintah yang men- dorong kaum pribumi maju dan memiliki kedudukan baru dalam tata kelola pemerin- tahan maupun perusahaan moderen.Pemerintah Belanda tidak melarang tetapi menye- derhanakan upacara dan tradisi di istana yang memakan biaya besar.Jadi tindakan menghapus kedudukan para bangsawan secara adat dan menjadikan mereka sebagai pegawai pemerintah lah pilihan yang paling benar.

 

 

24.  Dampak penjajahan Belanda di bidang pendidikan,adalah ...

A.   Munculnya golongan golongan terpelajar pribumi di Indonesia.

B.   Membuka peluang lapangan kerja di perusahaan Belanda dengan gaji sama.

C.   Anak-anak pribumi juga sepandai anak-anak Belanda

D.   Menimbulkan gap sosial diantara para pemuda terpelajar.

E.    Penutupan sekolah-sekolah swasta oleh pemerintah Belanda.

 

Jawaban : A

Pembahasan : Tenaga-tenaga kerja dengan pekerjaan yang sama di perusahaan Belanda tetapi gajih pribumi lebih rendah, sekalipun benar demikian tapi itu bukan tujuan utama kaum pribumi bersekolah, demikian pula tidak ada konflik yang menonjol sekalipun kaum pribumi diperlakukan diskriminatif.hal yang tidak sesuai fakta adalah pendirian sekolah swasta oleh pemerintah untuk keentingan pribumi. Sekolah swasta sebagian besar didirikan atas swadaya pribumi sendiri.

 

25.  Perhatikan fakta sejarah terkait Sumpah Pemuda berikut ini!

1.    Rapat Pemuda di Gedung Katholieke Jongenlingen Bond (KJB), Waterlooplein

2.    Rapat Pemuda di di Gedung Oost-Java Bioscoop.

3.    Rapat Pemuda di gedung Indonesische Clubgebouw di Jalan Kramat Raya 106,

 

Kronologi peristiwa Sumpah Pemuda pada tahun 1928 yang benar di tunjukan pada pilihan berikut,

A.   1, 2 dan 3

B.   2, 3, dan 1

C.   3, 2, dan 1

D.   2, 1, dan 3

E.   1, 3, dan 2

 

Jawaban : A

Pembahasan : Kronologi sesuai fakta memang teridentifikasi dimulai dari urutan peristiwa pada no1, diikuti peristiwa no 2 dan akhiri dengan peristiwa no 3.

 

26.  Sifat pendudukan pemerintah milter Jepang di Indonesia adalah ...

A.   Melakukan eksploitasi budaya untuk pelemahan persatuan bangsa.

B.    Penetrasi politik diksrimintatif dengan strategi devide at impera.

C.    Melakukan tekanan kultural pada masyarakat perkotaan.

D.   Mobilisasi tenaga kerja untuk keberlangsungan pabrik di perkebunan.

E.    Strategi ekonomi berbasis eksploitasi sumber daya alam.

 

Jawaban : E

Pembahasan : Pemerintah militer Jepang menghapus pendidikan yang diskriminatif peninggalan Belanda, dan penetapan bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantar utama di sekolah, sementara kebijakan politik berusaha memanfaatkan kerjasama dengan para tokok bangsa sekalipun untuk mendukung mempertahankan kemenangan perang Asia Timur Raya, sebagaimana tindakannya menutup perkebunan-perkebunan karena diang- gap tidak mendukung peperangan kecuali perkebunan karet. Politik penyerahan padi yang represif dan mobilisasi tenaga kerja romusha menjadi ciri khas perekonomian sat pendudukan Jepang. Oleh karena itu jawaban E yang paling tepat.

 

 

27.  Respons bangsa Indonesia terhadap pendudukan Jepang terbagi dua secara garis besar, ada yang bekerjasama dan yang tidak mau bekerja sama. Respon tersebut ditunjukan oleh gerakan berikut ini,

A.   Kelompok Syahrir memilih bekerjasamaberjuang mempertahankan kemenangan pasukan bawah tanah Jepang.

B.   Kelompok Amir Syarifudin anti Fasis dengan menolak sama sekali kerja sama dengan Jepang.

C.   Golongan Persatuan Mahasiswa, yang terdiri dari mahasiswa kedokteran, bekerja sama seperti halnya golongan Syahrir.

D.   Kelompok Sukarni yang menjalin kerjasama sehingga sangat besar peranannya di sekitar proklamasi kemerdekaan.

E.    Golongan Kaigun, bekerjasama sebagai wujud rasa terimakasih kepada Angkatan laut Jepang yang telah mendidiknya.

 

Jawaban : B

Pembahasan : Fakta sejarahnya adalah kelompok Syahrir, adalah pendukung demokrasi Parlementer model Eropa barat dan menentang Jepang karena merupakan negara Fasis. Mereka berjuang dengan cara sembunyi-sembunyi atau dengan strategi gerakan “bawah tanah”. Sementara golongan Persatuan Mahasiswa, pengikutnya antara lain: J. Kunto, Supeno, Subandrio. Kelompok ini juga anti Jepang dan bekerja sama dengan golongan Syahrir. Sedangkan kelompok Sukarni berada di kelompok yang tidak mau kerjasanma. Dan terakhir golongan Kaigun pun menggambil sikap tidak bekerjasama.Anggotanya bekerja pada Angkatan laut Jepang.Akan tetapi secara terus-menerus menggalang dan membina kemerdekaan.Mereka memiliki hubungan dekat dengan tokoh-tokoh Angka- tan laut Jepang yang simpati terhadap kemerdekaan Indonesia.Termasuk dalam kelom- pok ini adalah; Mr. Akhmad Subardjo, Mr. Maramis, Dr. Samsi, Dr. Buntaran Martoat- modjo.Kelompok Kaigun ini mendirikan asrama Indonesia Merdeka. Ketuanya Wikana, sedangkan. Pemaparan terkait kelompok Amir Syarifudin tepat sekali sesuai dengan faktanya.. Ia sangat keras dalam mengkritik Jepang sehingga ia ditangkap pada tahun 1943 dan dijatuhi hukuman mati tahun 1944. Atas bantuan Sukarno, hukumannya diu- bah menjadi hukuman seumur hidup. Setelah Jepang menyerak dan Indonesia merdeka tahun 1945, ia bebas dari hukuman.Jadi jawaban B yang benar.

 

28.  Tokoh ini menjadi wakil Golongan Tua dalam berunding dengan Gologan Muda pada peristiwa Rengasdengklok. Berkat kepiawaiannya bernegosiasi akhirnya Sukarno dan Hatta dilepaskan oleh para pemuda. Tokoh yang dimaksud ialah ...

A. Wikana.

B. Syahrir.

C. Mr. Akhmad Subardjo.

D. Mr Iwa Kusuma Soemantri

E. Dr. Buntaran Martoatmodjo

 

Jawaban : C

Pembahasan : Saat itu, di Jakarta sedang terjadi perundingan antara Ahmad Subardjo (mewakili golongan tua) dengan Wikana (mewakili golongan muda).Dari perundingan itu tercapai kata sepakat bahwa Proklamasi kemerdekaan Indonesia harus dilaksanakan di Jakarta.

 

29.  Perhatikan dengan seksama fakta-fakta peristiwa tersebut!

1.    Pembentukan PPKI sebagai pelaksana kepututsan Pemerintah Kemaharajaan Jepang untuk memberikan kemerdekaan kepada bangsa Indonesia.

2.    Peresmian BPUPKI (Dokuritsu Junbi Cosakai)dengan mengambil tempat di Gedung Cuo Sangi In di Jakarta.

3.    Penculikan Sukarno-Hatta oleh para Pemuda ke Rengasdengklok, Karawang,karena perbedaan sikap terkait proklamasi di Jakarta.

4.    Di Jakarta telah terjadi kesepakatan antara golongan tua, dengan golongan muda terkait proklamasi di Jakarta.

Kronologi peristiwa yang benar terkait proses lahirnya Proklamasi Kemerdekaan Indo- nesia ditunjukan pada pilihan berikut,

A. 1, 2, 3, dan 4          

B. 2, 1, 3, dan 4

C. 3, 1, 2, dan 4          

D. 4, 1, 2, dan 4

 

Jawaban : B

Pembahasan : BPUPKI dibentuk lebih dahulu daripada PPKI.Sedangkan kesepakatan diperoleh setelah penculikan Sukarno-Hatta dapat diatasi terlebih dahulu.

 

30.  Makna proklamasi kemerdekaan adalah bebasnya bangsa Indonesia dari belenggu penja- jahan dan bersyukur merdeka menentukan nasib dan pilihan cara dalam upaya mening- katkan keadilan sosial dan kesejahteraan bagi seluruh bangsa Indonesia.Ungkapan terse- but lebih merupakan makna proklamasi kemerdekaan bangsa Indonesia dari perspektif ...

A.    Politik 

B.     Ekonomi

C.     Budaya           

D.    Pendidikan

E.     Religi

 

Jawaban : B

Pembahasan : Esensi dari ungkapan di atas adalah menentukan nasib sendiri          dan meningkatkan kesejahteraan yang berkeadilan. Jadi kuat dengan perfektif ekonomi.

 

31.  Salah satu hasil sidang PPKI 18 Agustus 1945, adalah ...

A.   Menetapkan dan mengesahkan pembukaan UUD Negara Republik Indonesia, dari rancangan preambule hukum dasar (piagam Jakarta) tanpa perubahan.

B.   Menetapkan dan mengesahkan UUD Negara Republik Indonesia, dari rancangan hukum dasar tanpa perubahan.

C.   Memilih dan menetapkan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, ialah Ir. Soekarno sebagai presiden dan Drs. Moh. Hatta sebagai wakil presiden.

D.   Menetapkan ssecara otomatis bahwa anggota Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP) seluruhnya adalah anggota PPKI.

E.    Menetapkan dan mengesahkan GBHN sebagai pedaman pelaksanaan pembangunan bangsa Indonesia.

 

Jawaban : C

Pembahasan : Pembentukan alat perlengkapan negarayang diputuskan pada sidang PPKI 18 Agustus 1945 meliputi penetapkan dan mengesahkan pembukaan UUD Negara Republik Indonesia, dari rancangan preambule hukum dasar (piagam Jakarta) dengan perubahan, penetapkan dan mengesahkan UUD Negara Republik Indonesia, dari ran- cangan hukum dasar dengan beberapa perubahan, pemilihan dan penetapan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, ialah Ir. Soekarno sebagai presiden dan Drs. Moh. Hatta sebagai wakil presiden, penetapan Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP) dengan menambah beberapa orang terhadap anggota PPKI, dan juga menetapkan dan mengesahkan Pancasila sebagai Dasar Negara.

 

 

32.  Perbedaan pandangan Sukarno-Hatta dengan para pemuda terus berlanjut hingga terjadi peristiwa Rengasdengklok. Peristiwa tersebut memberikan gambaran dinamika sosio-psikologis politik berikut ini,

A.   Sikap pemerintah Jepang yang menutup-nutupi kekalahannya.

B.   Konflik internal diantara anggota PPKI dengan BP KNIP

C.   Mensikapi situasi akibat kekalahan Jepang dari Sekutu.

D.   Perbedaan memaknai proklamasi kemerdekaan.

E.    Jarak usia yang jauh menyebabkan tingkat emosi yang berbeda.

 

Jawaban : C

Pembahasan : Perbedaan cara mensikapi situasi akibat kekalahan Jepang dari Sekutu golongan tua terbaca kesan terlalu lamban dan banyak pertimbangan, sementara golongan muda bersikap ingin gerak cepat sesuai dengan watak pemuda yang energik. Indikator: menganalisis strategi dan taktik perjuangan bangsa Indonesia dalam upaya mempertahankan kemerdekaan dari ancaman Sekutu dan Belanda

 

33.  Konperensi Meja Bundar adalah puncak perjuangan diplomasi bangsa Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaan. Hasil yang diperoleh dari perundingan tersebut antara lain adalah ...

A.   Pembentukan Negara Indonesia Serikat di Belanda

B.   Pengakuan kedaulatan negara Indonesia oleh Belanda.

C.   Pemberhentian agresi militer Belanda

D.   Perlucutan senjata tentara NICA

E.    Pembubaran Republik Maluku Selatan

 

Jawaban : B

Pembahasan : Inti KMB memang terkait pengakuan kedaultan NKRI, sementara pili- han lain adalah keputusan perundingan sebelumnya. Sementara hal pembubaran RMS tidak pernah ada kesepakatan dengan Belanda hingga hari ini.

 

34.  Peristiwa heroik mempertahankan kemerdekaan dengan mengangkat senjata, yang menjadi dasar penetapan 10 November sebagai Hari Pahlawan, adalah ...

A.   Medan Area

B.   Bandung Lautan Api

C.   Pertempuran Surabaya

D.   Pertempuran Aceh

E.    Pertempuran Ambarawa

 

Jawaban : C

Pembahasan : Pertempuran Surabaya dengan tokoh heroik religius Bung Tomo.

 

35.  Peristiwa perjuangan bangsa Indonesia melalui perang melawan Belanda, yang menjadi perhatian dunia internasional termasuk PBB, bahkan mampu mengubah sikap Negara super power Amerika Serikat telah menjadi bukti perjuangan militer dan diplomasi bangsa Indonesia efektif berhasil. Peristiwa yang dimaksud adalah ...

A.   Peristiwa Bandung lautan Api

B.   Agresi Militer Belanda I

C.   Agresi Militer Belanda II

D.   Pertempuran Puputan Bali

E.    Pertempuran Lima Hari Semarang

 

Jawaban : C

Pembahasan : Amerika Serikat sejak Indonesia memproklamasikan kemerdekaannya selalu mendukung Belanda untuk kembali menduduki Indonesia, tetapi setelah Agresi Militer Belanda II berbalik mendukung bangsa Indonesia. Bahkan PBB. Dewan Kea- manan PBB segera bersidang pada 24 Januari 1949 sebagai reaksi terhadap Agresi Mi- liter Belanda II sekaligus tanggapan terhadap desakan negara-negara Asia dan Afrika dalam pertemuan di New Delhi (India). Pada 28 Januari 1949 Dewan Keamanan PBB mengeluarkan beberapa resolusi

 

36.  Pemberontakan Soumokil (RMS), Andi Azis (PPRI/Permesta), Westerling (APRA) memiliki kesamaan tujuan yaitu ...

A.   Menuntut anggaran lebih besar kepada pemerintah pusat, karena selama ini daerah- daerah tidak mendapat yang layak

B.    Menunjukan ketidak puasan terhadap proses kembalinya RIS ke Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

C.    Menolak hasil pemilihan Sukarno sebagai Presiden dan Moh Hatta sebagai Wakil Presiden.

D.   Menolak keberadaan TNI yang lemah dalam menghadapi pasukan Belanda.

E.    Memproklamasikan berdirinya Negara baru dan melepaskan diri dari NKRI

 

Jawaban : B

Pembahasan : Pernyataan selain B tidak ada dan tidak tercatat sebagai suatu kebenaran dalam sejarah sebagai kesamaan tujuan.Ketiga pemberontakan tersebut memiliki karakteristik masing- masing kecuali yang diungkapkan pada pilihan jawaban B.

 

37.  Puncak dari upaya yang dilakukan oleh PKI merongrong kedaulatan Negara dan bangsa Indonesia adalah melakukan pemberontakan Senjata pada 18 September 1948 di Kota Madiun, dan secara politik ...

A.   Menyatakan perang dan anti Amerika Serikat.

B.   Memproklamirkan Republik Soviet Indonesia

C.   Menolak hasil Konferensi Meja Bundar

D.   Membunuh pihak-pihak yang anti komunis

E.    Menyatakan kerjasama dalam komunis internasional

 

Jawaban : B

Pembahasan : Pernyataan selain B meragukan atau bahkan salah dan anakronis, karena tidak pernah secara terang-terangan menyatakan sikap politiknya.KMB sendiri dilaksanakan setelah pemberontakan PKI tersebut.

 

38.  Salah satu upaya pemerintah Indonesia dalam menghadapi ancaman disintergrasi bang- sa akibat pemberontakan RMS antara lain, adalah ...

A.   Mengirimkan misi perdamaian setelah dilakukan operasi GOM III

B.   Melaksanakan operasi militer GOM III setelah misi perdamaian gagal

C.   Angkatan Udara Republik Indonesia memulai pengeboman.

D.   Mengalokasikan anggaran daerah sesuai tuntutan RMS

E.    Penumpasan Dewan Banteng sebagai sayap militer RMS

 

Jawaban : A

Pembahasan : Hanya pilihan jawaban A yang menggambarkan kebenaran fakta sejarah terkait upaya penumpasan pemeberontakan RMS.

 

39.  Pernyataan benar terkait peran tokoh Agus Salim dalam perjuangan diplomasi memper- tahankan kedaulatan Negara Republik Indonesia adalah ...

A.   Sebagai menteri luar negeri pertama Republik Indonesia.

B.   Ketua delegasi Indonesia dalam perundingan KMB.

C.   Penasehat Mr Akhmad Subardjo sebagai Menlu Pertama RI.

D.   Menjadi menteri luar negeri pada masaKabinet Djuanda

E.    Menjadi menteri luar negeri pada masa demokrasi terpimpin.

 

Jawaban : C

Pembahasan : Fakta yang benar adalah Agus Salim pernah menjadi penasehat Menlu RI pertama Mr. Akhmad Subardjo.

 

 

40.  Situasi pada masa demokrasi liberal diwarnai dengan banyaknya pergolakan berupa pemberontakan di daerah. Salah satu yang menjadi latar belakang berbagai pemberontakan tersebut yaitu ...

A.   Keinginan untuk menjadikan Indonesia berbentuk negara federal

B.   Kegagalan pemerintah mempertahankan negara kesatuan

C.   Pasukan pemerintah Hindia Belanda tidak mampu mengamankan wilayah

D.   Negara yang terbentuk belum mampu membangun militer yang tangguh

E.    Luasnya wilayah negara kesatuan republik Indonesia

 

Jawaban : A

Pembahasan : Salah faktor yang menyebabkan munculnya pergolakan di daerah yaitu upaya beberapa kelompok yang tidak setuju dengan bentuk negara kesatuan. Di samping faktor lain seperti ketidakpuasan daerah terhadap pemerintah pusat dan perbedaan ideologi

 

41.  Tujuan mengubah struktur ekonomi nasional di bidang perdagangan pasca kemerdekaan dapat berhasil jika ...

A.   Pemerintah membatasi impor barang jadi

B.   Pemerintah menggalakkan ekspor barang jadi

C.   Di Indonesia tumbuh kelas pengusaha

D.   Pemerintah memberdayakan ekonomi kerakyatan

E.    Adanya persaingan antara pengusaha pribumi dan nonpribumi

 

Jawaban : C

Pembahasan : Ekonomi dapat tumbuh jika banyak kelompok pengusaha dan wiraswas- ta. Maka program-program ekonomi diarahkan untuk menumbuhkan kelas pengusaha nasional

 

42.  Tujuan dilaksanakannya sistem ekonomi Gerakan Benteng yakni ...

A.   Memberikan bantuan kredit kepada pengusaha pribumi agar dapat bersaing

B.   Menghindarkan persaingan antara pengusaha pribumi dan pengusaha nonpribumi

C.   Membatasi masuknya pengusaha swasta asing ke Indonesia

D.   Meningkatkan nilai ekspor yang menghasilkan devisa negara

E.    Mengembangkan peranan orang Indonesia dalam sektor ekonomi

 

Jawaban : E

Pembahasan : Sistem ekonomi Gerakan Benteng merupakan kebijakan ekonomi yang bertujuan untuk membentuk kelas pengusaha “pribumi”.

 

43.  Berikut ini yang bukan mendasari dikeluarkannya Dekrit Presiden 5 Juli 1959 yaitu ...

A.   Secara aklamasi dalam sidang Konstituante menghendaki kembali ke UUD 1945

B.   Konstituante gagal untuk menjalankan tugasnya yakni merumuskan UUD baru

C.   Konstituante tidak mampu untuk memutuskan kembali ke UUD 1945

D.   Setiap persidangan Dewan Konstituante selalu diwarnai pertentangan antarpartai politik

E.    Konstituante mengadakan reses dengan batas waktu yang tidak ditentukan

 

Jawaban : A

Pembahasan : Beberapa hal yang yang melatarbelakangi yakni banyak sidang yang tidak dihadiri oleh anggotanya, konstituante tidak mungkin lagi menyelesaikan tugasnya dan kondisi yang demikian akan membahayakan kondisi persatuan dan kesatuan bangsa.

 

44.  Alasan pokok Presiden Soekarno mengajukan konsepsi sistem pemerintahan baru dengan nama Demokrasi Terpimpin, adalah ...

A.   Munculnya berbagai gangguan keamanan dalam negeri dalam berbagai bentuk pemberontakan daerah

B.   Banyak pihak ingin mengubah bentuk pemerintahan Indonesia menjadi pemerintahan federal

C.   Sukarno berambisi ingin memusatkan kekuasaan di bawah kendalinya

D.   Kegagalan badan konstituante dalam menjalankan tugas konstitusi

E.    Usaha pemerintah dalam penyelamatan negara

 

Jawaban : E

Pembahasan : Alasan pokok Presiden Soekarno mengajukan konsepsi sistem pemerintah- an baru dengan nama Demokrasi Terpimpin, adalah dalam rangka penyelamatan negara

 

45.  Tujuan utama diberlakukannya sistem ekonomi Ali-Baba adalah ...

A. Memajukan ekspor agar pendapatan pemerintah meningkat

B. Memajukan pengusaha nonpribumi

C. Menekan sedikit mengkir impor

D. Memajukan pengusaha pribumi

E. Meningkatkan kerja sama antara pengusaha pribumi

 

Jawaban : D

Pembahasan : Sistem ekonomi ini bertujuan untuk membangkitkan wiraswasta lokal Indonesia

 

46.  Semangat yang menjiwai kelahiran orde baru pada awalnya adalah ...

 

A.   Menggalakan pembangunan nasional yang menguntungkan konglomerat

B.   Menghasilkan undang-undang yang membatasi gerak partai politik

C.   Melanggengkan kekuasaan Soeharto sebagai Presiden RI

D.   Anti korupsi, kolusi dan nepotisme

E.    Koreksi menyeluruh terhadap berbagai penyimpangan orde lama

 

Jawaban : E

Pembahasan : Istilah Orde Baru digunakan untuk membedakan orde sebelumnya. Orde Baru memiliki tekad untuk mempebaiki kekacauan yang terjadi pada orde sebelumnya yang dinilai banyak melakukan penyimpangan terhadap Pancasila dan UUD 1945

 

47.  Terjadinya peristiwa Malari pada 14-17 Januari 1974, terutama dilatarbelakangi oleh

A.   Adanya gejala dominasi ekonomi Jepang di Indonesia

B.   Dominasi ekonomi warga Negara keturunan Tionghoa di Indonesia

C.   Pembentukan dwi fungsi ABRI yang mendominasi pemerintahan

D.   Penolakan terhadap produk produk dari Jepang

E.    Keinginan untuk membentuk pemerintahan baru yang lebih demokratis

 

Jawaban : A

Pembahasan : Terjadinya peristiwa Malari 14-17 Januari 1974, terutama dilatarbe- lakangi oleh adanya gejala dominasi ekonomi Jepang di Indonesia

 

48.  Kebijakan pemerintah Orde Baru dalam bidang ekonomi yang dinilai tidak sesuai den- gan kondisi riil masyarakat Indonesia adalah ...

A.   Pemerintah Orde Baru mengembangkan ekonomi kapitalis

B.   Pemerintah Orde baru mengembangkan ekonomi neo liberalis

C.   Pemerintah Orde Baru ingin menjadikan negara Republik Indonesia sebagai negara industri

D.   Pemerintah Orde Baru ingin menjadikan negara Republik Indonesia sebagai negara agraris

E.    Pemerintah Orde Baru ingin menjadikan negara Republik Indonesia sebagai negara Maritim

 

Jawaban : C

Pembahasan : Kebijakan pemerintah Orde Baru dalam bidang ekonomi yang dinilai tidak sesuai dengan kondisi riil masyarakat Indonesia adalah. pemerintah Orde Baru ingin menjadikan negara Republik Indonesia sebagai negara industri, padahal kondisi masyarakat Indonesia secara umum adalah petani / masyarakat agraris, mestinya yang dikembangkan adalah pertanian

 

49.  Krisis multidimensional yang dialami bangsa Indonesia telah mengurangi kepercayaan masyarakat Indonesia terhadap kepemimpinan presiden Suharto, sehingga muncul demonstrasi di mana mana. Demontrasi ini menjadi semakin gencar setelah;

A.   Soeharto terpilih lagi sebagai Presiden

B.   Pemerintah mengumumkan kenaikan harga BBM

C.   Pemerintah gagal meredam gejolak demonstran

D.   Aksi damai mahasiswa yang terjadi di mana mana tidak ditanggapi pemerintah

E.    Pemerintah menolak tuntutan para demonstran

 

Jawaban : B

Pembahasan : Krisis multidimensional yang dialami bangsa Indonesia telah menguran- gi kepercayaan masyarakat Indonesia terhadap kepemimpinan presiden Suharto, sehing- ga muncul demonstrasi di mana mana. Demontrasi ini menjadi semakin gencar setelah; pemerintah mengumumkan kenaikan harga BBM dan ongkos angkot.

 

50.  Salah satu hasil Sidang istimewa MPR pada 10-13 November 1998, adalah Tap MPRS No. XVIII yang berisikan tentang ...

A.   Amandemen UUD 1945

B.   Pembentukan partai politik

C.   Penghapusan dwi fungsi ABRI

D.   Pembatasan masa jabatan presiden dan wakil presiden hanya 2 periode

E.    Pancasila yang tidak lagi dijadikan asas tunggal dalam kehidupan berbangsa dan bernegara

 

Jawaban : E

Pembahasan : Salah satu hasil Sidang istimewa MPR pada 10-13 November 1998, adalah Tap MPRS No. XVIII yang berisikan tentang Pancasila yang tidak lagi dijadikan asas tunggal dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

 

51.  Aksi-aksi demonstrasi kebanyakan dimotori oleh mahasiswa karena mereka ....

A.   Lebih pandai dalam menggerakkan massa

B.   Memiliki sikap kritis dan peduli terhadap kondisi bangsa

C.   Jumlahnya banyak terdiri dari mahasiswa di berbagai daerah

D.   Selalu memiliki pemikiran yang selalu benar dan tepat

E.    Masih bersemangat berkumpul dan melakukan demonstrasi

 

Jawaban : B

Pembahasan : Mahasiswa memang harus kritis. Kritis dan peduli terhadap kondisi bangsanya. Inilah yang kemudian melahirkan adagium “pemuda adalah tulang pung- gung bangsa”.

 

52.  Perbaikan dalam bidang politik, antara lain dengan dikeluarkannya UU No. 2 Tahun 1999 tentang ...

A.   Partai politik

B.   Pemilihan umum

C.   Susduk DPR/MPR

D.   Pemerintahan yang bebas KKN

E.    Dwifungsi ABRI

 

Jawaban : A

Pembahasan : UU tersebut merupakan UU yang mengatur kehidupan politik pada masa reformasi. UU berisi tentang ketentuan umum, syarat pembentukkan Parpol, tujuan, fungsi, hak, dan kewajiban, keanggotaan dan kepengurusan, keuangan, pengawasan dan sanksi.

 

53.  Perhatikan data berikut!

1.    Ikut serta menjadi anggota PBB

2.    Menjadi pemrakarsa Gerakan Non Blok

3.    Menjadi tuan rumah penyelenggaraan KAA

4.    Membantu korban kemanusiaan di Rohingya

5.    Menjadi tuan rumah penyelenggaraan KTT APEC

Berdasarkan data data di atas yang merupakan peran aktif Indonesia dalam meredakan Perang Dingin adalah ...

A.   1, 2 dan 3

B.   1, 2 dan 4

C.   2, 3 dan 4

D.   2, 4 dan 5

E.    3, 4 dan 5

 

Jawaban : A

Pembahasan : Peran aktif Indonesia dalam meredakan Perang Dingin yakni menjadi anggota PBB, pemrakarsa Gerakan Non-Blok, menyelenggarakan KAA

 

54.  Pasukan Garuda adalah pasukan Tentara Nasional Indonesia yang ditugaskan sebagai pasukan perdamaian di negara lain. Indonesia mulai turut serta mengirim pasukannya sebagai bagian dari pasukan penjaga perdamaian PBB sejak 1957 hingga sekarang. Bagi bangsa Indonesia pengiriman Misi Garuda tersebut untuk memenuhi permintaan PBB dan memiliki alasan yang kuat yaitu memenuhi tuntutan alinea keempat Pembukaan UUD 1945. Hal ini menunjukkan bahwa ...

A.   Indonesia dapat menjaga keamanan dunia

B.   Pasukan TNI sejajar dengan pasukan dunia

C.   Indonesia turut menjaga hubungan antar berbagai negara

D.   Indonesia ingin memperlihatkan kekuatan dan kepiawaian TNI

E.    Indonesia berkewajiban ikut menciptakan perdamaian dan ketertiban dunia

 

Jawaban : E

Pembahasan : Pengiriman Pasukan Garuda ke berbagai wilayah konflik adalah sesuai dengan salah satu tujuan bangsa Indonesia yaitu ikut menjaga perdamaian dan keterti- ban dunia yang termaktub dalam alinea ke-4 Pembukaan UUD 1945.

 

55.  ASEAN adalah Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara, sebuah organisasi yang didirikan pada tanggal 8 Agustus 1967 di Bangkok, Thailand.. Peran Indonesia dalam ASEAN pasca reformasi di bidang politik adalah ...

A.   Memacu percepatan pertumbuhan ekonomi, kemajuan sosial, budaya, perdamaian dan  stabilitas regional

B.   Mendirikan tiga “pilar” tata kelola Keamanan ASEAN, Komunitas Ekonomi ASEAN, dan Komunitas Sosial Budaya ASEAN.

C.   Berada di garda terdepan dalam penghormatan serta penegakan hak-hak asasi manusia (HAM).

D.   Melakukan ekonomi pasar dengan meluncurkan daerah sebagai basis produksi pasar tunggal, sehingga terbentuk ASEAN Free Trade (AFTA).

E.    Memberikan bantuan dalam bentuk sarana-sarana pelatihan dan penelitian dalam bidang-bidang pendidikan, profesi, teknik dan administrasi

 

Jawaban : B

Pembahasan : Jawaban selain B merupakan peran Indonesia dalam bidang ekonomi, pendidikan dan sosial

 

56.  OKI (Organization of Islamic Confrence) merupakan Organisasi Konferensi Islam yang tujuannya antara lain memajukan solidaritas Islam di antara anggota-anggotanya. Con- toh peran Indonesia yang paling menonjol dalam OKI adalah ...

A.   Mengkonsolidasikan kerja sama di antara negara-negara anggota OKI

B.   Berupaya menghapus adanya pemisahan rasial dan diskriminasi

C.   Menfasilitasi perundingan damai MNLF dengan pemerintah Filipina

D.   Menjadi tuan rumah Konferensi Tingkat Menteri anggota OKI

E.    Membawa masalah utama penyelesaian Palestina dalam dunia Islam

 

Jawaban : C

Pembahasan : Beberapa peran aktif Indonesia di OKI yang menonjol adalah ketika pada tahun 1993 Indonesia menerima mandat sebagai ketua Committee of Six, yang ber- tugas memfasilitasi perundingan damai antara Moro National Liberation Front (MNLF) dengan pemerintah Filipina. Kemudian pada tahun 1996, Indonesia menjadi tuan rumah Konferensi Tingkat Menteri (KTM-OKI) ke-24 di Jakarta.

 

57.  Salah satu dampak penerapan IPTEK dalam bidang teknologi komunikasi adalah ...

A.   Meningkatnya kesejahteraan di negara-negara berkembang

B.    Efisiensi jarak waktu tempuh dari satu tempat ke tempat lain

C.    Informasi diseluruh belahan dunia bisa diterima dengan cepat

D.   Meningkatnya kesadaran untuk memiliki pendidikan yang tinggi

E.    Peningkatan produksi pertanian dengan bantuan alat-alat modern

 

Jawaban : C

Pembahasan : Penggunaan IPTEK dalam komunikasi tentu bertujuan untuk membuat komunikasi menjadi lebih mudah, bahkan menjadikan dunia seperti tanpa batas. Akibat- nya informasi dapat dengan cepat diterima di berbagai negara.

 

58.  Pada masa orde baru dikembangkan suatu sistem komunikasi yang sangat penting un- tuk mempermudah komunikasi antar daerah dan berbasis teknologi luar angkasa yakni satelit ...

A.   Apollo 11

B.   Palapa A1

C.   Explorer 1

D.   Palapa A2

E.    Sputnik II

 

Jawaban : B

Pembahasan : Satelit yang diluncurkan berbasis teknologi luar angkasa di Indonesia yaitu Satelit Palapa A1. Satelit Palapa A2 tidak ada. Apollo dan Explorer buatan Ame- rika Serikat.

 

59.  Penerapan teknologi Trans Jakarta (Busway) yang dikembangkan di Jakarta memiliki fungsi sebagai ...

A.   Gaya hidup warga Jakarta dalam mobilitas kegiatannya sehari-hari

B.   Percontohan bagi penerapan teknologi transportasi bagi daerah lain

C.   Solusi transportasi massal yang efesien dalam waktu dan jarak tempuh

D.   Penggunaan teknologi transportasi yang bagus karena buatan luar negeri

E.    Bentuk kerjasama transportasi antara pihak pemerintah dengan pihak swasta

 

Jawaban : C

Pembahasan : Transjakarta dirancang sebagai moda transportasi massal pendukung ak- tivitas ibu kota yang sangat padat.

 

 

LihatTutupKomentar